Liputan6.com, Jakarta Usai final Liga Champions 2024/2025 lawan Inter Milan, pelatih PSG yakni Luis Enrique menyebut Liverpool dan Aston Villa sebagai lawan paling tangguh yang mereka hadapi sejauh ini di kompetisi tersebut.
PSG sukses menorehkan sejarah baru setelah meraih kemenangan telak atas Inter Milan di final Liga Champions 2024/2025. Tim asal Prancis itu tampil mendominasi sejak menit awal dan menutup laga dengan kemenangan 5-0 di Allianz Arena, Munich.
Performa PSG benar-benar mencerminkan ambisi besar mereka musim ini di pentas Eropa. Anak-anak asuh Luis Enrique tak hanya tampil menyerang, tetapi juga sangat disiplin dalam bertahan.
Inter Milan tidak mampu keluar dari tekanan dan terlihat kesulitan mengimbangi permainan kompak skuad PSG. Hasil ini menegaskan dominasi Les Parisiens sebagai kek...