Liputan6.com, Jakarta Ada yang berbeda dari Timnas Malaysia saat ini. Harimau Malaya tak lagi tampil dengan hanya mengandalkan bakat lokal. Mereka datang dengan kekuatan baru, lebih berani, dan penuh determinasi. Hal itu terlihat pada duel lawan Vietnam, Selasa (10/6) lalu.
Dalam bayang-bayang kritik dan keraguan, revolusi sedang berjalan di sepak bola Negeri Jiran dan hasil pertama dari revolusi itu mengejutkan Asia Tenggara: kemenangan telak 4-0 atas Vietnam di Stadion Bukit Jalil.
Hasil ini bukan sekadar kemenangan. Ini adalah pernyataan. Malaysia kini tak lagi bisa dipandang sebelah mata. Mereka baru saja membuat juara Piala AFF 2024 tak mampu berbuat banyak dan harus mengakui kekalahan.
Transformasi besar ini tidak mungkin terjadi tanpa kehadiran figur kuat di balik layar: Tunku Ismail Sultan Ibra...