Liputan6.com, Jakarta Jangan lewatkan jadwal pertandingan dan link live streaming Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Timnas Indonesia vs Timnas China pada hari Kamis, 5 Juni 2025.
Laga Indonesia vs China ini merupakan laga matchday 9 Grup C ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Pertandingan ini bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada pukul 20.45 WIB dan bisa ditonton via layanan live streaming di Vision+.
Timnas Indonesia mengusung misi revans pertandingan ini. Mereka ingin membalas kekalahan di pertemuan pertama di China, di mana saat itu mereka dikalahkan dengan skor 2-1.
Saat itu Timnas Indonesia ditukangi oleh Shin Tae-yong. Pelatih asal Korea Selatan itu salah menerapkan strategi yang membuat China bisa memetik tiga poin.
Kemenangan juga tentu aka...