TEMPO.CO, Jakarta - Anggota Komisi II DPR dari Fraksi Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia, mengatakan pentingnya kepala daerah mematuhi aturan mengenai izin perjalanan ke luar negeri. Pernyataan Doli merespons kasus Bupati Indramayu Lucky Hakim yang berlibur ke Jepang tanpa mengantongi izin resmi dari Kementerian Dalam Negeri dan Gubernur Jawa Barat.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Kembali ke aturannya saja. Jadi kalau kepala daerah itu bepergian, seharusnya meminta izin. Jangankan untuk hiburan, dinas saja harus meminta izin dan persetujuannya kepada instansi yang di atasnya," kata Doli saat dihubungi padad Rabu, 9 April 2025.
Anggota komisi yang salah satunya membidangi pemerintahan dalam negeri itu mendukung teguran yan...