Liputan6.com, Jakarta - Di tengah gemuruh spekulasi transfer, Luis Diaz melontarkan pengakuan mengejutkan tentang pencapaian impian masa kecilnya. Dia ingin membela klub idaman sebelum gantung sepatu.
The Reds kini berada selangkah lagi dari kejayaan setelah meraih kemenangan tipis 1-0 atas Leicester City pada pertandingan akhir pekan lalu. Skuad asuhan Arne Slot hanya membutuhkan satu kemenangan lagi untuk mengunci gelar Liga Premier yang didambakan.
Namun di balik euforia yang menyelimuti Liverpool, terdapat tanda tanya besar mengenai masa depan beberapa pilar tim, termasuk pemain asal Kolombia Luis Diaz.
Meski Liverpool hampir dipastikan mengangkat trofi juara, perjalanan karier Diaz di Merseyside masih diliputi ketidakpastian. Bintang sayap Liverpool ini pun membuka suara saat rumor ...