TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mendorong program Makan Bergizi Gratis besutan Presiden Prabowo Subianto juga menyasar kepada orang sakit. Program tersebut sudah mulai dijalankan di berbagai daerah Indonesia pada hari Senin, 6 Januari 2025. "Mereka kan membuat makanan untuk yang sehat. Kami butuhnya untuk yang sakit, kurang gizi," kata dia saat ditemui di Kantor Direktorat Jenderal Tenaga Kesehatan, Jakarta Selatan, Senin, 6 Januari 2025.
Budi mengatakan kementeriannya berperan dalam program ini dengan menetapkan standar gizi, bekerja sama dengan Badan Gizi Nasional (BGN). Standar gizi tersebut difokuskan pada siswa sekolah, balita, serta ibu hamil dan menyusui yang berada dalam kondisi sehat.
Baca berita dengan sedikit iklan, Read Entire Article