Liputan6.com, Jakarta - Oppo melalui Find N5 berusaha menjawab salah satu kendala yang kadang masih ditemui para profesional saat ini, yakni kemampuan berbahasa asing. Padahal, di era globalisasi seperti sekarang, komunikasi lintas bahasa sudah menjadi kebutuhan utama.
Untuk menjawab kebutuhan tersebut, Oppo pun membekali Find N5 dengan kemampuan penerjemahan real-time berbasis AI. Fitur ini disebut bisa membantu para penggunanya yang ingin berkomunikasi dengan lancar, profesional dan andal, tanpa terkendala bahasa.
Dikutip dari siaran pers yang diterima, Sabtu (26/4/2025), Oppo Find N5 hadir dengan fitur AI Translate yang mumpuni. Fitur ini dirancang untuk menerjemahkan percakapan, teks, hingga visual secara instan dan akurat.
Dijelaskan lebi...