Liputan6.com, Jakarta - Bek tengah Nick Kuipers resmi mengumumkan perpisahannya dengan Persib Bandung setelah enam musim membela Pangeran Biru, Kamis (22/5/2025). Kontrak pemain asal Belanda ini berakhir pada 31 Mei 2025.
Pengumuman ini disampaikan melalui media sosial, di mana ia menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh Bobotoh atas dukungan yang diberikan selama ini.
Kepergian Nick Kuipers tentu menjadi kehilangan besar bagi Persib. Ia dikenal sebagai salah satu pilar penting di lini belakang tim dan telah memberikan kontribusi signifikan dalam beberapa tahun terakhir. Lantas, ke mana Nick Kuipers akan berlabuh setelah meninggalkan Persib?
Meskipun belum ada pengumuman resmi mengenai klub barunya, spekulasi mengenai masa depan Nick Kuipers mulai bermunculan. Beberapa pihak menyebutkan bahwa ia ak...