INFO NASIONAL - PT Perusahaan Gas Negara Tbk atau PGN, bagian dari Subholding Gas Pertamina, berhasil meningkatkan penilaian mandiri kreditnya atau Baseline Credit Assessment (BCA) standalone dari "baa3" menjadi "baa2" oleh lembaga pemeringkat Moody’s. Selain itu, PGN juga berhasil mempertahankan peringkat kredit konsolidasinya di level "Baa2" dengan prospek stabil.
Peningkatan ini menunjukkan kemampuan PGN menjaga keuangan perusahaan tetap sehat dan stabil. Hal ini didukung oleh pelunasan obligasi pada kuartal kedua 2024 serta kinerja operasional yang baik.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Menurut laporan Moody’s, rasio arus kas PGN yang disimpan (Retained Cash Flow/RCF) terhadap utang mencapai 48% hingga 30 September 2024, naik dari 35% pada 2022. Angka ini mel...