TEMPO.CO, Surabaya - Hujan deras disertai angin kencang melanda Kota Surabaya dan sebagian Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, Selasa sore, 24 Desember 2024. Cuaca buruk itu menyebabkan sejumlah pohon tumbang dan banjir di beberapa titik. Untuk mengatasi kondisi tersebut Pemerintah Kota langsung bergerak.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Surabaya Laksita Rini Sevriani mengerahkan 25 unit mobil pemadam kebakaran untuk membantu penyedotan genangan air di sejumlah titik.
"Untuk penanganan banjir pada sore hari ini, kita dari tim Dinas Pemadam Kebakaran Surabaya membantu melakukan penyedotan pada titik-titik lokasi yang ada genangan," jelas Laksita Rini dalam keterangannya.
Menurut dia wilayah Surabaya selatan menjadi prioritas penangana...